
Gresik – Sirkuit uji praktik SIM di Satpas Satlantas Polres Gresik telah berubah sesuai dengan instruksi Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo. Perubahan sirkuit ini, mendapatkan apresiasi dari para peserta pemohon SIM
Sirkuit sekarang berbentuk S dengan ukuran lebih lebar dibanding sebelumnya. Para pemohon SIM terlihat antusias mengikuti ujian praktik pada Senin (07-08-2023).
Salah satu pemohon SIM, Lisa Anggreani, menyampaikan perubahan sirkuit uji praktik SIM yang dilakukan Polri sangat mempermudah masyarakat untuk mendapatkan SIM.
Lisa mengucapkan banyak terima kasih kepada Kapolri dan Satlantas Polres Gresik yang telah merubah sirkuit uji praktik SIM menjadi lebih mudah.
“Terima kasih pak Polisi, sudah mempermudah uji praktik SIM, tidak sesulit yang kemarin. Jadi untuk yang belum punya SIM, jangan takut membuat SIM, karena sirkuitnya sudah berubah. Kalau bisa ikut coaching clinic dulu sebelum daftar, agar bisa lulus dengan mudah,” ucapnya.
Pemohon SIM lainnya bernama Hani Warga Gresik Kota, juga mengapresiasi langkah cepat Satlantas Polres Gresik sudah melaksanakan himbauan dari kapolri untuk mengubah lintasan. Menurutnya rintangan saat ini lebih sesuai dengan kehidupan sehari-hari.
“Lapangan uji praktek seperti ini lebih sesuai dengan kehidupan sehari hari dalam hal berkendara terima kasih pak polisi. Buat teman-teman yang belum punya SIM C bisa segera buat saja, karena sekarang lebih mudah,” ucap Hani usai mengikuti ujian praktik.
Di tempat yang sama, Kasatlantas Polres Gresik AKP Agung Fitransyah mengatakan, langkah inovasi ini untuk mempermudah masyarakat untuk mendapatkan SIM.
“Harapannya masyarakat bisa semakin tertib dan mematuhi aturan lalu lintas. Meski dirubah, hal itu tidak mengurangi keterampilan dan ketangkasan pegendara,” ujarnya.
Kasatlantas tetap membuka layanan coaching clinic di Satpas Satlantas Polres Gresik saat jam pelayanan selesai.
“Layanan coaching clinic gratis kepada para pemohon SIM yang gagal ujian praktik atau yang belum punya SIM. Silahkan datang di Satpas Satlantas Polres Gresik mulai pukul 14.00 – 17.00 nanti akan dibantu petugas,” tutupnya.